Hasil Sementara Pemilukada Sleman 2010

Secara resmi tahapan PILKADA baru akan dimulai 23 Desember 2009 namun persiapan secara intern telah mulai mengadakan persiapan. Pelaksanaan PILKADA ditetapkan tanggal 23 Mei 2010 untuk putaran I dan 23 Juli 2010 untuk putaran II, sedangkan pelantikan bupati wakil bupati terpilih tanggal 10 Agustus ( bila I putaran ) dan 23 Agustus 2010 ( bila 2 putaran ).

Ketua KPU Sleman Djajadi beserta anggota mengadakan audiensi dengan Wakil Bupati Sleman, Senin, 26 Okt 2009, berkaitan dengan tahapan PILKADA Sleman 2010 serta anggaran yang dibutuhkan untuk pelaksanaannya. Djajadi mengemukakan secara resmi tahapan PILKADA baru akan dimulai 23 Desember 2009 namun persiapan secara intern telah mulai mengadakan persiapan. Pelaksanaan PILKADA ditetapkan tanggal 23 Mei 2010 untuk putaran I dan 23 Juli 2010 untuk putaran II, sedangkan pelantikan bupati wakil bupati terpilih tanggal 10 Agustus ( bila I putaran ) dan 23 Agustus 2010 ( bila 2 putaran ). Jayadi juga menjelaskan bahwa anggaran yang dibutuhkan untuk Pilkada tahap I Rp 9 M dan tahap II 4 M, namun setelah melalui pengkajian ulang ada tambahan Rp 500 juta sehingga total kebutuhan anggaran Rp 13,5 M.

Sementara untuk kegiatan Panwas PILKADA dianggarkan Rp 1 M, untuk Panwas Kabupaten sudah harus terbentuk 23 Nopember 2009. Sehingga diperlukan kebutuhan dana mendahului anggaran untuk pembentukan Panwas Kab, Kec, PPK dan PPS sebesar Rp 82 juta. Dalam kesempatan tersebut Jayadi juga meminta dukungan dari pemerintah daerah khususnya dalam hal data jumlah penduduk. Hal ini untuk menentukan jumlah dukungan sebagai syarat calon perseorangan yang telah ditetapkan yakni harus didukung 3% dari jumlah penduduk. Jumlah penduduk ini akan dijadikan dasar keputusan KPU untuk syarat calon perseorangan. Dalam kesempatan tersebut Wakil Bupati Sleman Drs. H. Sri Purnomo, Msi yang didampingi Assek I Drs. H. Setyo Budhi mengemukakan agar KPU Sleman dapat melaksanakan tahapan-tahapan PILKADA tepat waktu sesuai dengan yang telah ditentukan dan untuk anggaran perlu dicarikan solusi yang tepat karena ada kebutuhan dana yang mendahului anggaran.

Sementara Wabup dan juga sempat mempertanyakan apakah harus dilaksanakan PILKADA bersamaan dengan kabupaten lainnya yakni untuk tahap II tanggal 23 Juli 2010, karena masa jabatan berlainan. Hal ini akan membuat Pemkab Sleman mengalami kesulitan karena masa jabatan Bupati Sleman akan berakhir 10 Agustus 2009. Dengan demikian nantinya , bila Pilkada dilaksanakan 2 putaran yang dilaksanakan tanggal 23 Juli, maka di Sleman harus ada PLT Bupati. Oleh karena itu keduanya mengharapkan agar KPU untuk mencermati kembali UU yang berkaitan dengan PILKADA, karena berakhirnya masa jabatan Bupati dan Wakil Bupati 10 Agustus 2010, sementara rencana PILKADA 23 Juli 2010.

Sedangkan berkaitan dengan pemilihan PPK dan PPS Setyo Budhi meminta KPU agar melakukannya dengan cermat sehingga tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan. KPU diminta memilih orang orang yang netral, orang-orang yang berkualitas dan tidak berpihak pada salah satu calon, sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan lancar, dan tidak dicampuri politik dagang sapi. Setyo Budhi juga meminta KPU untuk mensosialisasikan tahapan tahapan Pilkada ini kepada masyarakat, sehingga masyarakat akan memahami dengan baik tahapan Pilkada di Sleman. Ia berharap di Sleman tidak terjadi konflik dan keributan di masyarakat karena Pilkada. Pengalaman pelaksanaan Pilkades yang lancer dan aman diharapkan dapat berlangsung juga pada Pilkada 2010.

sumber : Slemankab.go.id


Sedangkan hasil sementara Pemilu Kada Kabupaten Sleman Th 2010 telah diketahui, dengan Tiga besar urutan perolehan suara sementara Pemilu Kada Kab. Sleman adalah sbb:

1. Pasangan Sri Purnomo-Yuni dengan 35,14 persen.
2. Pasangan Bugi-Kabul dan Sukamto-Suhardono masing-masing dengan 21,13 persen.
3. Pasangan Hafidh-Muslimatun dengan 13,70 persen.

(Hasil akhirnya masih menunggu pengumuman resmi dari KPUD Sleman). Selamat menempuh Pemilukada Putaran Kedua, Semoga Tuhan Menyertai Kalian, Asalkan kalian nanti kalau terpilih bisa jujur dan bermanfaat bagi rakyat

No comments:

Post a Comment