KOMPAS.com — Ada dua yang istimewa dan tergolong berani dari modifikasi Suzuki Spin yang dilakukan Hans Baitullah dari Han's Motor (HM). Pertama, skutik lebih sering dibuat ATV (all terrain vehicle). Kedua, skutik dibikin jadi trike, belum banyak. "Bahkan seingatku baru satu di Yogyakarta, makanya saya garap trike," ungkap Hans.
Hans mengaku kerjanya buru-buru. Ide pembuatan trike ini melihat punya presenter dan pesinetron Raffi Ahmad. Kebetulan skutiknya itu hancur akibat tabrakan maka dibuatlah roda tiga. Hanya saja, karyanya itu tidak bisa mundur. "Sementara ini saya cuma mengandalkan putaran langsung dari mesin. Butuh biaya tambahan kalau mau bisa mundur," terangnya.
Sistem elektrik starter dipicu arus langsung dari sepul. Enggak ada tahanan lagi atau penyimpan di aki. Waktu tabrakan, kenang Hans, kondisi kabel jadi enggak karuan. Jadinya, meraba buat bikin kondisi elektrik kembali normal.
Ada yang tetap dijadikan dasar ubahan dari roda dua menjadi tiga, terutama untuk menggerakkan roda depan ke kanan dan kiri yang enteng. Di sini Hans memilih pakai arm Suzuki Carry karena kecil dan responsnya untuk menggerakkan ban lebih cepat.
Untuk penggarapan bodi lumayan sempurna. Model Can-Am Spyder (nama tiga roda punya Raffi) dibikin jadi minimalis. Tampilan depan mendekati Can-Am Spyder. Tugas utama Hans, bagaimana trike-nya itu bisa mundur. (Niko)
sumber : kompas.com
Hans mengaku kerjanya buru-buru. Ide pembuatan trike ini melihat punya presenter dan pesinetron Raffi Ahmad. Kebetulan skutiknya itu hancur akibat tabrakan maka dibuatlah roda tiga. Hanya saja, karyanya itu tidak bisa mundur. "Sementara ini saya cuma mengandalkan putaran langsung dari mesin. Butuh biaya tambahan kalau mau bisa mundur," terangnya.
Sistem elektrik starter dipicu arus langsung dari sepul. Enggak ada tahanan lagi atau penyimpan di aki. Waktu tabrakan, kenang Hans, kondisi kabel jadi enggak karuan. Jadinya, meraba buat bikin kondisi elektrik kembali normal.
Ada yang tetap dijadikan dasar ubahan dari roda dua menjadi tiga, terutama untuk menggerakkan roda depan ke kanan dan kiri yang enteng. Di sini Hans memilih pakai arm Suzuki Carry karena kecil dan responsnya untuk menggerakkan ban lebih cepat.
Untuk penggarapan bodi lumayan sempurna. Model Can-Am Spyder (nama tiga roda punya Raffi) dibikin jadi minimalis. Tampilan depan mendekati Can-Am Spyder. Tugas utama Hans, bagaimana trike-nya itu bisa mundur. (Niko)
sumber : kompas.com
No comments:
Post a Comment